Culture

Tulisan Tangan Gadis Belia Ini Jadi Tulisan Tangan Tercantik Di Dunia

Puanpertiwi.com- Gadis belia asal Nepal, Praktiri Malla, dinobatkan sebagai pemenang lomba menulis essai yang digelar di India. Ia membuat dewan juri tercengang oleh keindahan tulisan tangan yang dibuat pelajar tersebut.

Essai yang ditulis Malla dalam bentuk tulisan tangan berbahasa Inggris. Ia berhasil membuat dewan juri tercengang. Tak hanya dengan isi atau materi essai yang ditulisnya.

Namun juga oleh keindahan tulisan tangan yang dibuat pelajar tersebut. Bahkan, banyak yang menduga essai yang dibuat Malla, diketik menggunakan komputer.

Namun, karangan itu sebenarnya hasil tulisan tangan seorang pelajar berusia delapan tahun. Malah, tulisan Malla menurut beberapa pakar memenuhi unsur tulisan tangan tercantik di dunia.

Reporter: Zacky

Leave a Response