Culture

Ramzi: Ini Alasan Artis Gunakan Narkoba!

Puanpertiwi.com- Banyaknya public figure yang terjerat kasus narkoba, sejumlah artis dan public figure lainnya berbondong-bondong mendatangi Mapolres Metro Jakarta Selatan untuk Deklarasi Anti-Narkoba pada Kamis, (22/2).

Aktor dan presenter kondang Ramzi menilai bahwa pesohor hiburan yang menggunakan narkotika termasuk orang-orang yang tidak percaya diri.

“Bagi teman-teman yang menggunakan narkoba, itu mereka tidak ada rasa percaya diri,” kata Ramzi. “Dari awal sinetron gue percaya diri enggak pakai itu (narkoba), tapi sebagian menggunakan itu karena tidak percaya diri.”

Ramzi pun mengamati dari sejumlah kasus narkoba yang menjerat teman-temannya seprofesi, banyak yang beralasan mengonsumsi narkoba sebagai doping lantaran jadwal pekerjaan yang padat. Menurutnya, mereka seharusnya bisa percaya bahwa tubuh mereka mampu beraktivitas selama melakukan pola hidup sehat.

“Gue yang penting tidur cukup, makan cukup, minum vitamin juga gue enggak terlalu banyak. Kebanyakan vitamin kan juga enggak baik,” ujar Ramzi.

Selain itu, lanjutnya, seringkali orang khusus artis mencoba narkoba karena terbawa pergaulan. Dengan ikut mengonsumsi narkoba seperti teman-temannya, percaya diri mereka timbul.

“Narkoba itu bukan lifestyle, saya sangat setuju. Karena saya sudah belasan tahun mempertahankan karier saya, tidak sama sekali menggunakan narkoba. Dan alhamdulillah sampai saat ini saya masih bisa mendapatkan dan bekerja sama dengan banyak pihak bukan karena saya narkoba,” katanya.

Terlihat juga artis lainnya seperi Stefan William, Elly Sugigi, Ammar Zoni, Gilang Dirga, Mongol, hingga personel The Changcuters. Selain itu, Produser MD Entertainment Manoj Punjabi, Ketua Umum Ikatan Manajer Artis Indonesia (Imarindo) Nanda Persada, dan perwakilan Persatuan Artis Film Indonesia (Parfi).

Mereka semua berkumpul dan kompak kenakan ikat kepala merah bertuliskan “berantas narkoba” dan untuk menandatangani perjanjian pemberantasan dan penyalahgunaan narkoba di lingkungan artis.

Reporter : Ranov

Leave a Response