Fashion

Lady Bird. Karakter Wanita Dalam Karya Vivian Lee X Senayan City

Jakarta, puanpertiwi.com- Sejak pertama kali menjadi tuan rumah dalam pagelaran mode terbesar se Asia Tenggara, Jakarta Fashion Week, Senayan City kembali mempersembahkan iconic collaboration. Salah satunya bersama desainer Vivian Lee.


Dalam koleksinya kali ini, Vivian Lee mengangkat tema Spring Summer: Lady Bird. Koleksi ini terinspirasi dari sebuah konsep ketidaksempurnaan yang indah. Lady Bird juga menceritakan sebuah perubahan dari seorang gadis menjadi seorang wanita yang mampu membentuk karakternya sendiri. Lady Bird merupakan sebuah penggabungan dari ketidak-beraturan teknik, tekstur dan prints.


Pada trunk show IN-TRND 18/19 ini, Vivian Lee memfokuskan potongan desain yang menggambarkan feminitas dari seorang wanita. Selain itu, sisi feminim lainnya juga terlihat dalam desain Costerd Waist Panels (korset), topi dan pakaian dengan lingkar leher lebar. Koleksinya kali inimenampilkan ide desain yang cantik dan nyaman untuk para wanita.

Reporter: Zacky

Leave a Response