Culture

Ini Kata Presiden Jokowi Soal Jadi Tuan Rumah MotoGP

Puanpertiwi.com – Usai mengunjungi Sirkuit Sentul pada Selasa (6/3), Presiden Jokowi sangat berharap Indonesia bisa menjadi tuan rumah gelaran MotoGP.

“Sebagai penggemar motor, saya juga ingin lihat kita bisa jadi tuan rumah ajang besar seperti MotoGP,” tulis Jokowi lewat akun Instagram, @jokowi.

“Kita punya banyak pebalap handal. Semoga 2021 itu terwujud,” tulis Jokowi lagi.
Indonesia sebetulnya sudah memiliki kesempatan menjadi tuan rumah MotoGP musim 2017 lalu. Namun, karena ketiadaan dana untuk merenovasi sirkuit tersebut akhirnya Indonesia batal menjadi tuan rumah.
Selaku operator MotoGP, Dorna  menganggap Sirkuit Sentul jauh dari kata layak.

“Master plan belum dikirimkan kepada kami sampai saat ini dan akibatnya sangat tidak mungkin untuk menyelenggarakan MotoGP (Indonesia) di tahun 2017,” tulis Carmelo Ezpeleta selaku CEO Dorna dalam suratnya, Juli 2016.

Harapan agar Indonesia menjadi tuan rumah MotoGP tak hanya disuarakan Presiden Jokowi dan Dorna saja, namun, juara dunia Marc Marquez pun berharap Indonesia bisa menjadi tuan rumah.

Reporter: Bintang

Leave a Response