Culture

Indonesia Jadi Negara Ke Dua Di Dunia Dengan Kasus TBC. Dona Agnesia: Saya Kaget

Puanpertiwi.com- Dalam jumpa pers dan diskusi media yang diselenggarakan oleh Forum Stop TB Partnership Indonesia (FSTPI), presenter yang lekat dengan dunia olahraga, Dona Agnesia mengungkapkan bahwa dirinya kaget setelah mengetahui Indonesia berada di urutan ke dua di dunia dengan jumlah pengidap TBC.

“Ketika diajak untuk mengikuti kampanye ini, setelah saya mengetahui data-datanya saya kaget. Apalagi Indonesia menjadi negara nomor dua dengan kasus penyakit TBC terbesar, ini adalah suatu prestasi yang tak bisa kita banggakan pastinya dan tentu saja ini mengetuk hati saya untuk berpartisipasi lebih dalam kampanye ‘Peduli Kita Peduli TBC'” tuturnya di gedung PPTI, Jakarta (16/01/18).

Kehadiran Dona di acara jumpa pers tersebut juga dalam rangka menyuarakan kampanye ‘Peduli Kita Peduli TBC’ yang nantinya akan memberi edukasi dan informasi mengenai penyait TBC melalui media sosial untuk kalangan generasi milenial serta seluruh masyarakat Indonesia.

Dalam acara tersebut, ketua FSTPI yakni Arifin Panigoro juga menyampaikan bahwa Indonesia telah masuk darurat TBC.

“Penyakit TBC ini penyakit yang sangat luar biasa, sangat kuat dan menjangkit ke seluruh dunia. Penangannya pun tidak sederhana. Bakteri dalam penyakit ini adalah yang paling bandel. Parahnya lagi, banyak keluarga yang enggan membawa anggota keluarganya yang terjangkit TBC ke rumah sakit karena malu. Padahal, jika ada satu anggota keluarga yang terkena TBC, sangat riskan anggota keluarga yang lain juga terkena.” Ujar Arifin.

Untuk itu, kampanye ‘Peduli Kita Peduli TBC’ diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat akan bahaya penyakit yang telah lama meneror masyarakat Indonesia ini. Diharapkan masyarakat tak takut atau malu untuk berobat ketika telah terkena TBC. Karena dengan penanganan yang tepat, penyakit ini dapat di obati.

Reporter: Zacky

Leave a Response