Parenting

Bahaya Memberi Bantal Untuk Bayi Yang Baru Lahir

puanpertiwi.com- Memberi bantal umumnya dilakukan para orangtua kepada anaknya yang baru lahir. Namun tahukah Anda jika hal ini berbahaya? Setelah lahir sampai berumur 1 tahun lebih, pemakaian bantal untuk bayi cenderung dilarang. Hal ini dilakukan untuk mencegah adanya kecelakaan saat bayi tidur. Bayi baru lahir yang tidur dengan bantal bisa terkena risiko SIDS (Kematian mendadak), dan sesak napas.

Peneliti mengungkapkan pemberian bantal di usia satu tahun ke atas sudah cukup aman. Ini karena risiko bayi tercekik sudah menurun. Tapi satu yang perlu diingat, jangan pilih bantal berbulu untuk anak. Pilihlah bantal yang datar dan tidak terlalu lembut tidak terlalu keras.

Untuk memulai memakaikan bantal pada anak, orang tua bisa meletakkan bantal di bawah kepalannya. Jika anak awalnya merasa terganggu, biarkan ia beradaptasi dengan mengenal tekstur bantal secara perlahan.

Yang terpenting, selalu awasi saat anak tidur, jika dirasa posisi tidur anak salah, orang tua bisa segera membetulkannya.
Reporter: Zacky

Leave a Response