Celeb & Royals

Ada Apa Steven Seagal Jadi WN Rusia?

Puanpertiwi.com – Kementerian Luar Negeri Rusia menunjuk aktor film laga Hollywood, Steven Seagal, sebagai utusan khusus untuk hubungan kemanusiaan Rusia dan Amerika Serikat. Seagal diharapkan membantu memperdalam hubungan kedua negara di bidang budaya, seni dan generasi muda.
Kementerian Luar Negeri Rusia menyamakan peran baru Seagal ini dengan peran duta besar PBB untuk kemanusiaan. Untuk perannya ini, Seagal tidak akan mendapatkan bayaran.

“Ini merupakan peran diplomasi orang yang bersinggungan dengan diplomasi tradisional,” begitu pernyataan kemenlu Rusia pada Minggu 5 Agustus 2018 seperti dikabarkan Reuters.
Seagal, 66 tahun, mengatakan,”

“Saya selalu merasa bersemangat untuk melakukan apa yang bisa saya lakukan untuk membantu meningkatkan hubungan Rusia dan Amerika,” kata Seagal menurut media RT. “Saya telah bekerja tanpa lelah untuk menjalankan peran ini secara tidak resmi selama beberapa tahun.” Dia bersyukur bisa melakukan ini secara resmi sekarang.

Presiden Rusia, Vladimir Putin, menyerahkan paspor Rusia kepada aktor ini pada 2016. Saat itu, Putin mengatakan hubungan retak AS dan Rusia mulai membaik.

Selama ini Seagal kerap berkunjung ke Rusia. Filmnya ‘Under Siege’ dan ‘Sniper Special Ops’ cukup populer bagi publik Rusia. Putin senduri dikenal menyukai film laga dan bahkan pemegang sabuk hitam olah raga judo.

Reporter : Bintang

Leave a Response