How To

6 Cara Mudah Sulap Pakaian Murah Terlihat Mewah!

Puanpertiwi.com- Tampil modis dan fashionable tidak berarti harus mengeluarkan banyak uang. Anda hanya perlu tahu beberapa tips dan trik yang akan membuat Anda terlihat lebih stylish dengan pakaian yang murah. Ini cara cerdasnya!

Mempadu-padankan

Pertama padu padankan pakaian murah Anda dengan yang agak mahal. Gunakan kreativitas Anda untuk dapat bergaya lebih stylish. Tentu Anda bisa mencocokkan potongan yang lebih rumit dengan yang lebih simpel. Atau Anda bisa mencari referensi style pada artikel-artikel fashion sesuai selera Anda.

Lakukan perubahan atau reparasi

Jika Anda ingin menambahkan kesan bersih dan lebih fashionable, Anda bisa mengganti beberapa kancing pada kemeja atau gaun Anda. Beli kancing dalam ukuran berbeda pasangkan pada kemeja favorit. Bila Anda suka bereksperiment Anda boleh menambahkan patch gambar-gambar lucu agar busana yang Anda kenakan lebih unik dan terkesan begitu edgy.

Cocokkan warna

Mencampur semua warna kemungkinan besar Anda justru akan mendapat tampilan konyol dan kurang sedap dipandang mata. Oleh sebab itu sempurnakan tampilan Anda dari ujung kaki ke kepala dengan warna yang pas sehingga tampilan Anda pun lebih berkelas dan elegan.

Beli aksesoris mahal

Meski Anda berencana untuk berhemat, tapi paling tidak beli lah satu item fashion lain yang baik kualitasnya. Seperti sepatu, tas atau scarf. Dengan begitu tentu itu bisa menunjang penampilan Anda menjadi lebih stunning dan chic.

Beli barang murah untuk item tertentu

Sedikit trik untuk Anda yang suka berbelanja murah, ada beberapa barang klasik yang tidak layak untuk diberi pengeluaran lebih. Usahakan untuk membeli t-shirt, blus, rok, atau celana jeans yang berharga lebih murah. Dari situ Anda bisa memadu padankan dengan atasan atau jaket kulit yang harganya lumayan mahal untuk mensiasatinya

Cek kualitasnya

Saat membeli barang murah dengan diskon tentu Anda harus ekstra cermat. Cobalah cari barang dengan kualitas baik, tapi perhatikan tepi jahitan, warna, kancing baju, potongan pastikan itu bukan barang reject.

Reporter: Eva

Leave a Response