Lifestyle

12 Desain Interior Dengan Nuansa Warna Pink

Puanpertiwi.com- Bagi sebagian orang warna merah muda dianggap terlihat sangat feminine dan girli. Secara psikologis, warna pink bisa membawa efek positif, lembut, tenang dan damai, tak ayal warna ini melambangkan kasih sayang. Penerapan warna pink bisa diaplikasikan untuk berbagai ruang maupun segala situasi. Banyak sekali variasi warna yang bisa dikombinasikan dengan sentuhan pink untuk menciptakan kesan harmonis.

Maka jangan heran untuk Anda yang tidak terlalu suka warna pink, mungkin akan mempertimbangkannya lagi setelah melihat beberapa referensi ruang modern dengan sentuhan warna merah muda.

 

1. Bila Anda suka dengan gaya industrial Anda juga bisa memberi sentuhan pink lembut pada dinding ruang kerja Anda.

2. Ruang tamu pun menjadi lebih menarik dengan dinding beraksen pink.

3. Tak hanya ruang tamu, bagian dapur pun bisa jadi zona makan yang nyaman dibaur dengan gaya vintage.

4. Warna pink ini juga bisa diaplikasikan di bawah tangga sehingga tetap bisa memberi kesan manis dan cozy.

5. Untuk ruang tidur Anda bisa menggunakan cat pink lebih terang sehingga tercipta kesan menyenangkan untuk tempat istirahat.

6. Bila tak ingin mencolok dengan warna manis ini Anda bisa menggabungkan dinding bata yang dilapisi sedikit warna pink sehingga melebur menjadi satu.

7. Tak ada salahnya mencoba lemari bewarna pink pastel ini dan taruh di kamar mandi Anda.

8. Sofa empuk warna pink muda dengan warna-warni aksen lain membuat ruang sendiri Anda bertambah nyaman.

9. Kursi blush yang eye catchy ini juga memberi sentuhan nyaman di ruang tamu Anda.

10. Sebuah bufet merah muda dengan stensil bunga putih untuk sentuhan yang lebih modern.

11. Kursi bludru merah muda dengan sandaran kaki pun bisa menjadi tempat yang epic untuk ruang baca Anda.

12. Untuk gaya yang lebih feminin namun tetap rapi Anda bisa mencoba memberi aksen bantal bulu imitasi pada sofa merah jambu Anda.
Reporter: Eva

Leave a Response